Blog kebanyakan dipergunakan untuk menulis berbagai pengalaman atau tulisan-tulisan menarik lainnya. Blog juga banyak digunakan sebagai sarana berkenalan dengan teman baru dan bertukar pikiran. Namun ada pula yang berencana menggunakan blog untuk mendapatkan uang. Caranya dengan meningkatkan kualitas tulisan dan meningkatkan pengunjung blog. Karena dengan banyaknya pengunjung, akan mendatangkan lebih banyak keuntungan.
Setelah mengetahui hal ini, banyak masukkan yang mengatakan bahwa cara menaikkan pengunjung blog adalah menulis konten secara konsisten. Namun setelah dipikirkan kembali, cara ini tidak memberikan hasil yang maksimal. Karena konten hanya akan dilihat oleh mereka yang menyukainya. Lantas, adakah cara lain yang dapat membantu untuk menaikkan pengunjung dalam blog? Tentunya ada. Namun, bagaimanakah cara lain yang dimaksud?

11 Cara Meningkatkan Pengunjung Blog dengan Mudah
Terdapat banyak cara yang dapat dijadikan pilihan saat akan menaikkan pengunjung pada blog. Cara ini dapat dilakukan sendiri tanpa bantuan ahli. Berikut ulasan lengkapnya,
- Konten yang Menarik
Pilihan pertama yang harus dilakukan adalah membuat sebuah konten yang menarik. Pilihlah tema-tema yang diperkirakan akan viral di masyarakat. Artinya, carilah konten yang berbeda dan unik. Sehingga konten yang ditampilkan akan segera viral dan memiliki banyak pengunjung. Anda dapat berkaca dari hipwee yang memiliki 1 juta visitor dalam 4 bulan mengudara.
- Temukan Forum yang Relevan
Untuk mendatangkan lebih banyak pengunjung, anda dapat memanfaatkan beragam forum yang ada. Pilihlah forum yang dirasa cocok dengan blog dan turut aktif didalamnya. Dari forum inilah akan didapati lebih banyak pengunjung pada blog. Namun perlu diingat, sesuaikan forum dengan konten blog ynag dimilikki, agar pengunjung blog yang mengunjungi tepat sasaran.
- Pergunakan Gambar
Selanjutnya, anda harus memasukkan gambar pada konten atau tulisan yang dibuat. Masukkan gambar satu hingga dua buah, setelah menjelaskan sesuatu. Memasukkan gambar akan membuat tulisan lebih menarik dan mudah dimengerti. Lebih dari itu, penggunaan gambar akan lebih menarik perhatian untuk diketahui lebih dalam.

- Mengetahui Tentang Berita Terbaru
Sebagai penulis konten, anda harus selalu update informasi untuk blog. Contohnya, jika dalam beberapa hari belakangan sedang booming tentang politik. Maka buatlah konten terkait politik. Sehingga pengunjung terus mengikuti informasi yang ada dalam blog. Selama konten tersebut hangat diperbincangkan, maka akan semakin banyak pula pengunjung di blog.
- Membuat Konten Unggulan
Anda yang sudah bergelut dalam dunia blog, pasti sudah mengetahui tentang hal ini. Karenanya pembuatan konten unggulan sudah dilakukan sejak lama. Konten unggulan dibuat dengan baik dan menarik. Sehingga nantinya terdapat link konten yang dapat digunakan sebagai backlink. Tentunya hal ini sangat menguntungkan, karena akan mendatangkan banyak pengunjung.
- Membuat Link Building
Pengunjung akan turut bertambah, jika anda membuat backlink. Backlink dapat dibuat dengan pasif ataupun aktif. Namun, akan lebih mudah jika dibuat secara aktif. Sehingga lebih banyak pengunjung yang dapat ke blog. Jika belum mengerti tentang pembuatannya, tanyakan pada jasa website terdekat. Karena jasa ini, siap membantu menyelesaikan masalah tersebut. Kalau hasilnya kurang memuaskan coba cek pushrank.
- Social Bookmarketing
Indonesia memiliki banyak social bookmarketing yang cukup terkenal. Social bookmarketing adalah cara mudah untuk membantu anda meningkatkan lebih banyak pengunjung blog. Dengan memanfaatkan social bookmarketing, blog akan berpeluang mendapatkan rank yang tinggi. Karena adanya backlink dari social bookmarketing yang diikuti.
- Berkomentar di Blog Orang Lain
Selanjutnya, anda dapat menjalankan strategi lainnya, yaitu berkomentar di blog orang lain. Namun sebelum melakukannya, usahakan untuk memilih blog yang memiliki konten sama. Selain itu, jangan melakukan komentar secara berulang kali di blog tersebut. Agar tidak dikatakan sebagai blog yang spam dan akhirnya diblok oleh pemilik blog.

- Menggunakan SEO
Untuk membantu pengunjung dalam pencarian informasi, ada baiknya anda menggunakan SEO dalam penulisan konten. Penggunaan SEO akan membantu agar tulisan tertata dan lebih banyak mendatangkan pengunjung. Jika masih terkendal dalam penggunaan SEO, anda dapat mencari informasinya melalui mesin pencari.
- Aktif di Situs Tanya Jawab
Saat ini tersedia banyak situs tanya jawab yang dapat membantu anda untuk mempromosikan blog. Sebut saja diantaranya, yahoo answers, brainly dan lainnya. Dari situs tanya jawab ini, konten yang kira-kira memiliki jawaban dari pertanyaan dapat dishare pada si penanya. Biasanya, cara ini akan menaikkan pengunjung dengan lebih cepat.
- Menjalin Hubungan dengan Blogger Lain
Terakhir, anda harus menjalin hubungan dengan blogger lainnya. Caranya, ikuti dan cari blogger yang memiliki topik konten yang sama. Setelahnya, share konten yang dimilikki mereka secara konsisten. Secara tidak langung, blogger tersebut akan melakukan hal yang sama dengan apa yang dilakukan. Akibatnya, pengunjung pada blog akan bertambah sesuai dengan yang diharap.
Pertanyaannya kemudian adalah apakah anda sudah memiliki blog? Jika belum, segera buat blog dengan konten yang menarik. Perhatikan pula, apakah sudah cukup update dibandingkan blog lainnya. Setelahnya, barulah jalankan beragam cara menaikkan pengunjung blog yang telah dijelaskan sebelumnya. Dengan demikian, usaha yang dijalankan akan berhasil dan memberikan banyak untung.